
Acer Aspire 3 A315-41 menurut saya adalah ‘laptop gaming’ low budget yang lumayan oke. Jika membicarakan tentang notebook AMD, maka yang terbersit di sebagian kalangan adalah laptop terebut cocok untuk gaming. Tidak salah juga karena nyatanya, notebook ini bisa untuk diajak bermain dalam beberapa game HD terbaru. Apa saja yang akan Anda dapatkan dari sebuah notebook yang memiliki harga baru ‘hanya’ 7 jutaan ini?
Prosesor
Acer Aspire 3 A315-41 hadir dengan 2 pilihan prosesor yang bisa Anda pilih menyesuaikan budget. Untuk Anda yang membutuhkan kecepatan multitasking, maka Anda bisa memilih produk yang terpasang AMD Ryzen 5 2500U. Namun jika untuk kebutuhan ringan dan office maupun browsing, Anda bisa memilih produk yang menggunakan prosesor AMD Ryzen 3 2200U. Namun kedua prosesor tersebut cukup memenuhi kebutuhan dasar beberapa game karena AMD Ryzen 3 setara dengan Intel Core i3, prosesor yang biasanya tercantum di website system requirements.
Memori
Acer Aspire 3 A315-41 memberikan dua pilihan kapasitas RAM, yaitu 8GB dan 4GB yang bisa Anda sesuaikan sesuai dengan kebutuhan. Tipe manapun yang Anda pilih, Anda akan tetap bisa melakukan upgrade kapasitas RAM hingga 16GB. Saran saya, upagre-lah RAM yang terinstal guna memainkan game secara lancar. Kenapa begitu? Pembahasan ada di bagian Kartu Grafis.
Penyimpanan
Acer Aspire 3 A315-41 dibekali dengan hardisk cakram sebesar 1TB. Cukup besar bukan? Namun di tahun 2023 ini sepertinya masih kurang wus-wus jika tak melakukan upgrade partisi sistem ke penyimpanan SSD. Hal ini ternyata sudah diantisipasi oleh Acer dengan membekali Acer Aspire 3 A315-41 slot M.2 kosong berukuran 2,5 inci guna keperluan upgrade jika menginginkan kecepatan yang lebih baik.
Kartu Grafis
Acer Aspire 3 A315-41 dibekali dengan dua pilihan chip kartu grafis, yaitu Radeon Vega 3 dan Radeon Vega 8 dengan perbedaan performa yang terpaut cukup jauh. Kartu grafis ini bisa memainkan beberapa game HD terkini dengan lancar, seperti GTA V, League of Legends, dan lain-lain. Namun demi kelancaraan bermain game, sebaiknya kapasitas RAM ditingkatkan karena Radeon Vega menggunakan sistem shared memory dengan RAM yang terinstal.
Kesimpulan
Duit 7 juta namun mampu menghadle urusan grafis maupun gaming? Produk apa lagi selain Acer Aspire 3 A315-41? Bagi Anda yang ingin membeli produk ini dalam kondisi bekas, banyak juga tersedia di marketplace dengan harga 5 jutaan. Dengan melakukan sedikit upgrade utamanya di sisi RAM dan penyimpanan, maka Acer Aspire 3 A315-41 masih sangat layak untuk dipakai di tahun 2023 ini.
Kelemahan notebook ini yang mungkin langsung Anda sadari adalah tidak tersedianya port USB Type-C yang tentu sangat penting karena smartphone terkini sudah menggunakan port Type-C. Keunggulan yang patu diacungi jempol dari Acer Aspire 3 A315-41 adalah spek yang bisa dicustom sesuai budget.
Spesifikasi Acer Aspire 3 A315-41 dan Harga
- Prosesor: AMD Ryzen 3 2200U / AMD Ryzen 5 2500U CPU
- Memori: 4GB / 8GB
- Penyimpanan: 1TB HDD (ada slot kosong M.2)
- Kartu Grafis: Radeon Vega 3 / Radeon Vega 8
- Layar: 15,6 inci (1366×768)
- Harga Baru: Kisaran Rp. 7.700.000,-
- Harga Bekas: Kisaran Rp. 5.500.000,-
Kelebihan Acer Aspire 3 A315-41
- Performa lumayan untuk grafis
- Harga bersaing
- Kemudahan upgrade
Kekurangan Acer Aspire 3 A315-41
- Belum dilengkapi USB Type-C
- Daya tahan baterai sekitar 5 jam
- Resolusi layar tergolong kecil
Tinggalkan Balasan